Sunday, April 24, 2011

Probolinggo PP Nurul Jadid : Tafakku Fid Dun_ya



Pengasuh PP Nurul Jadid Paiton Probolinggo KH. M. Zuhri Zaini secara simbolis mengalungkan tanda peserta kepada salah satu peserta Pelatihan Life Skill / Keterampilan Otomotif (Overhaul Mesin Sepeda Motor) Bagi Santri Pondok Pesantren Se Kab. Probolinggo dan Kab. Bondowoso.

Kegiatan Pelatihan ini merupakan Program Bantuan kepada Pondok Pesantren yang digulirkan Kementrian Agama Propinsi Jawa Timur. Pelaksanaan Pelatihan bekerja sama dengan IME (Inspiring Moslem Entrepreneur) Malang yang komandani oleh DR. H. Bambang Triono.

Acara dibuka secara resmi oleh Bp. Abdul Harist MPd. dengan Ucapan Basmallah, mewakili Kepala Kantor Kementrian Agama Propinsi Jawa Timur. Selanjutnya Abdul Harist mengatakan dalam sambutannya, bahwa Kemenag turut terpanggil ikut serta meningkatkan kualitas santri melalui kegiatan taffakud dun ya. Sedangkan kegiatan tafaku fiddin sudah sepenuhnya dilakukan oleh pondok pesantren.

Pelatihan hari pertama (22 April 2011) diawali materi Entrepeneur Touch disampaikan oleh Moch. Basjori dilaksanakan setelah Sholat Jumat, dilanjutkan pengenalan anatomi mesin sepeda motor oleh Team IME. Penutupan Pelatihan dilaksanakan tanggal 26 April 2011.



No comments: