Thursday, August 30, 2007

Ingin berbagi Psycho Cybernetic

Malam ini, malam jumat kok sedang moot ingin berbagai pengalaman tentang manfaat punya ilmu pendamping. Awal 1997 saya mulai mengenal psycho cybernetic dari seorang teman, Pak Budi namanya. Psycho cybernetic sebuah buku kecil foto kopy an sekitar 80 halaman. Halaman demi halaman saya cermati isinya. Saya praktikkan mulai dari hal-hal yang kecil sampai pada masalah yang sulit terjangkau. Ada beberapa yang kandas, namun banyak hal sulit diterima tapi menjadi kenyataan, apalagi yang ringan-ringan.

Ketika saya masih tugas di SMEA Kepanjen, "ilmu" ini saya sharing ke siswa khususnya kelas 3, walau memang tidak ada dalam kurikulum, pelajaran khusus ini saya selipkan di jam jam pelajaran komputer. Kebetulan, pelajaran komputer durasinya 3 jam pel. Untuk siswa memang saya tidak menganjurkan memiliki buku tersebut. Siswa saya ajak langsung praktik sederhana di dalam kelas, tentu diawalai sedikit pengantar agar siswa bisa nyambung. 3 jam pelajaran saya bagi 3 sesion, 1 jam latihan menggali "Keinginan" jangka pendek/jangka panjang, sesi berikutnya "menyingkirkan ketakutan", sesi terakhir "membangkitkan keberanian".

Sejenak acara hampir berakhir, beberapa siswa mak celemong. "Lho pak kok sebentar ?" Kan sudah 3 jam, jawabku. Memang di awal latihan ini saya mengatakan kepada siswa, bahwa nanti Anda akan merasakan latihan ini hanya 15 menit, kenyataannya 3 x 45 menit. Para siswa sepertinya menemukan sesuatu yang lain, yang belum pernah dialami sebelumnya. Kalimat terakhir dalam latihan tersebut saya mengatakan, "saya tunggu reaksi Anda setelah mengikuti latihan ini, satu minggu berikutnya, sampaikan kepada saya baik di kelas maupun ketemu dimana saja".

Satu minggu berikutnya, beberapa siswa menyampaikan pengalamannya. Banyak hal-hal di luar dugaan saya.

bersambung.

No comments: